Profesionalitas di dalam diri Melaney memang sangat ia butuhkan, lantaran di balik sosoknya terdapat banyak tim sukses yang harus ia beri upah.
"Kadang-kadang aku sampe rumah udah capek, dan dia tuh pengen ngobrol dong gitu, sedangkan aku dari pagi udah kerja," ungkap artis berdarah Batak ini."
"Dia mungkin ngerasa, 'gue tuh penting nggak sih dalam hidup lo?' gitu," timpal Melaney.
Sedangkan, Melaney mengungkapkan jika suaminya itu juga memiliki pekerjaan yang harus ia lakukan.
Namun, saat Tyson lelah bekerja, Tyson masih bisa menyempatkan waktu untuk Melaney.
"Ya itu kadang-kadang dia ngerasa kurang diprioritasin aja gitu," terang Melaney.
Penampilan Melaney dan Tyson di depan layar kaca kemarin merupakan penampilan perdana mereka setelah sekian lama memilih untuk mengambil jeda.
Tak hanya Melaney, Tyson juga menyampaikan tanggapan versi dirinya.
"Tuhan itu adalah salah satu untuk kebahagiaan menikah, dan menikah itu harus kerja bersama, memang cari uang itu penting, tapi kalau cari uang, cari uang tapi tidak memikirkan pernikahan, itu pasti turun (keharmonisan)," ungkap Tyson.
Sementara itu, Tyson dan Melaney juga mengungkapkan jika terdapat perbedaan budaya di antara mereka.
Melaney berdarah Batak, sedangkan Tyson berdarah Australia.