Disawer oleh pria tersebut, Nissa Sabyan sontak mengambil uang yang diberikan.
Sementara pada video kedua, Nissa tampak ditemani berjoget oleh seorang wanita dan beberapa anak-anak.
Nissa terlihat ceria kala disawer oleh wanita tersebut.
Penampilan Nissa Sabyan saat bernyanyi hingga disawer di hajatan itu sontak jadi perhatian.
Namun ada hal yang tak lepas dari perhatian khalayak.
Yakni perihal sosok pria yang menemani Nissa Sabyan saat bernyanyi.
Terlihat dalam video, ada seorang pria berkacamata yang sedang duduk.
Pria tersebut sempat menundukkan kepalanya saat sadar ada kamera menyorotinya.
Wajah pria tersebut tampak tak jelas terlihat lantaran mengenakan masker.