Laporan Wartawan GridHot.ID, Septia Gendis Pangestu
GridHot.ID - Menginjak usia 32 tahun aktor tampan Dimas Beck masih betah menjomblo.
Padahal miliki paras yang oke dan bisnis yang menggurita, namun nyatanya hingga kini Dimas Beck masih belum temukan tambatan hati.
Aktor yang sempat dikabarkan dekat dengan Luna Maya ini akhirnya membocorkan sosok wanita idamannya.
Menurut Dimas, nanti wanita yang akan menjadi pacarnya harus ceria dan juga mengerti keadaannya yang gila kerja.
Hal itu ia sampaikan saat ngevlog bareng Nikita Mirzani di kanal Youtube Nyai.
“Enggak harus gimana-gimana, kalau jadi sama gue harus ceria, karena (gue) orangnya bawel. Prioritas aku pasti kerja dari kecil, dari kecil prioritas kerja, kerja, kerja," ucap Dimas dikutip GidHot.ID dari Youtube Crazy Nikmir REAL, Kamis (8/4/2021).
Lebih lanjut, ternyata ia sangat menghidamkan sosok Laudya Cynthia Bella untuk menjadi pendamping hidupnya.
Meski sudah pernah ditinggal nikah Bella, namun Dimas Beck nyatanya masih setia menyayanyi janda Engku Emran.
Menurut Dimas, Bella adalah wanita yang sangat baik.
"Menurut aku Bella (Laudya Cynthia Bella) tu she is a good person.
Dan yang mengejutkan, ternyata Dimas begitu sangat sayang pada Bella lho..
"Aku tu sayangggg banget sama dia (Bella).
Bener-bener kayak sayangggg banget gitu," ungkap Dimas.
Lebih lanjut, Dimas pun membeberkan alasannya kenapa sayang banget dengan sosok Bella.
Ternyata banyak sekali momen-momen suka duka yang telah mereka lewati bersama.
Bella selalu ada di samping Dimas.
Maka tak heran jika Dimas begitu menyayangi Bella.
"Ya pertemanan, terus kita juga nglewatin macem-macem sama-sama.
Nggak ada yang nggak kita lewatin sama-sama sih," tegas Dimas Beck.
(*)