"Enggak tahu," ujar Lesti.
"Loh kok enggak tahu?" tanya Gilang Dirga seraya terkejut.
"Kalau ke dede bilangnya udah cinta," jawab Lesti.
"Loh. Kalian mau nikah loh. Masa dede belum yakin?" imbuh Gilang Dirga.
"Dede terlalu takut karena masa lalu," ungkap Lesti.
"Karena dede tipikal gitu Aa, dede kalau udah sayang satu orang, sepenuhnya," ungkap Lesti.
Melihat Lesti yang tiba-tiba menangis, Gilang Dirga tentu terkejut.
Dia pun menanyakan tentang perasaan Lesti yang sekarang.
"Sama yang sebelumnya sudah selesai? Kenapa sekarang nangis ketika membahas soal cinta?" tanya Gilang Dirga.
"Dede dikhianati soal cinta itu bukan sama orang yang dede sayang aja. Dede jujur, pribadi, takut jatuh cinta. Karena kalau sudah jatuh cinta, sepenuhnya dede," akui Lesti seraya menangis sesenggukan.