Yang pertama Kartika meminta Richard untuk minta maaf dan mengakui semua kesalahan yang telah diperbuat.
Sebenarnya Richard tidak mempermasalahkan jika harus meminta maaf, namun ia keberatan jika ia harus mengakui kesalahan dan mengakui jika ia ingin mencari popularitas atau pansos pada Karput.
Padahal menurutnya semua itu tidak benar dan ia tidak bisa menyanggupi.
"Permintaannya ada tiga, yang pertama dia minta maaf, ini saya sanggupi, saya sudah minta maaf 4 kali, inta maaf sekali lagi juga nggak masalah nggak rugi juga.
Kalau minta maaf redaksional bahwa saya bersalah, saya mencari popularitas dari dia, saya mengakui itu semuanya ya saya tidak bersedia karena saya tidak melakukan hal itu.
Tapi beliau juga melakukan hal yang sama, beliau juga minta maaf kepada saya dan keluarga saya tapi di poin nomer satu saja kita nggak ketemu," lanjutnya.
Kemudian permintaan keduanya adalah mencabut semua konten yang berkaitan dengan Karput, dan yang terakhir adalah sama-sama mencabut laporan polisi.
"Permintaan keduanya mencabut semua konten.
Permintaan ketiganya sama-sama mencabut laporan.
Untuk sama-sama cabut laporan saya bersedia sih," ujar Richard Lee.