Gridhot.ID -Kapal selam KRI Nanggala 402 ditemukan tenggelam di kedalaman 838 meter perairan Bali utara.
Kapal selam TNI AL yang dijuluki Monster Bawah Laut tersebut terbelah menjadi tiga bagian.
Menguti Kompas.com, dari hasil citra bawah air secara visual, ditemukan sejumlah komponen KRI Nanggala 402.
Pada Minggu (25/4/2021) pukul 09.04 WITA, remote operation vehicle (ROV) milik kapal Singapura MV Swift Rescue mendapat visual pada posisi 07' 48' Selatan dan 114' 51" Timur dari datum tempat tenggelamnya KRI Nanggala berjarak 1.500 yard arah selatan pada kedalaman 830 meter.
Dari foto visual tersebut nampak KRI Nanggala 402 tenggelam menjadi tiga bagian.
"Selain itu, ROV ini juga mampu mengangkat pakian penyelamat MK-11 yang diambil menggunakan penjepit," kata KSAL Laksamana Yudo Margono,Minggu (254/2021).
"Ini terdapat bagian dari KRI Nanggala. Jadi, di sana KRI Nanggala terbelah menjadi 3 bagian," kata dia.
Yudo mengatakan dengan tenggelam pada kedalaman 830 meter, maka sangat kecil kemungkinan ABK dapat diselamatkan.
"Mereka menjadi korban dalam kejadian ini," kata dia.
Adapun bagian-bagian kapal yang nampak yakni kemudi vertikal belakang, jangkar, bagian luar badan tekan, kemudi selam timbul, bagian kapal yang lain termasuk baju keselematan awak kapal MK 11.