"Namun demikian, kalau ada orang yang bisa bantu saya menghubungkan ke ibu dan keluarga, saya Hotman Paris bersedia membantu biaya pendidikan anak tersebut," kata Hotman.
Baca Juga: Turki Ikut Berduka Atas Tragedi Monster Laut KRI Nanggala 402: Kami Merasakan Kesedihan Mendalam
Sikap dermawan itu, menurut Hotman sebagai bukti rasa prihatinnya terhadap tragedi KRI Nanggala 402.
"(Itu) Sebagai bukti rasa keprihatian dan kesetiaan kepada aparat hukum negara yang telah mengabdi pada nusa dan bangsa, dengan menjalankan tugas, dengan resiko yang berat," ujar Hotman.
"Tolong agar keluarga anak tersebut menghubungi saya. Saya bersedia membantu biaya sekolah anak itu," tutur Hotman.
Tindakan Hotman yang akan membantu membiayai pendidikan anak dari korban KRI Nanggala 402 menuai pujian.
"Bang Hotman baik banget smg Tuhan senantiasa memberikan kesehatan," tulis netizen.
"Bang Hotman, terima kasih atas dedikasi nya yg senantiasa membantu rakyat Indonesia, matur suwun," komentarnetizen lain.
"Ini baru paten... Horas bang Hotman... Orang kaya yang tidak cuap cuap aja kerjanya tapi BUKTI..,"tulis netizen lainnya.
Mengutip Surya.co.id, video yang memperlihatkan tingkah anak Lettu Imam Adi viral setelah hilangnya kapal selam KRI Nanggala 402.