Gridhot.ID -Batalnya pernikahan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman sempat membuat publik geger.
Pasalnya, mereka sudah memesan hotel, menyiapkan baju pernikahan hingga mencetak undangan.
Penyebab Ayu Ting Ting membatalkan pernikahannya dengan Adit hingga kini masih menjadi misteri.
"Ya, sebenarnya mungkin belum jodohnya ya, ya sudah, belum jodoh. Mau gimana ya," kata Ayu dikutip dariKompas.com, Kamis (4/2/2021) lalu.
Melansir GridStar.id, pihak wedding organizer dari Sista Wedding, Lukman Karim menyayangkan rencana ini batal.
Rencana pernikahan Ayu dan Adit disebut-sebutmenelan biaya miliaran rupiah.
Namun, baru-baru ini terekam kembali pertemuan antara Lukman dan keluarga Ayu.
Dalam unggahan Instagram Ayu pada Jumat (30/4/2021), tampak Lukman bertandang ke Dehalu Cafe.
"Kangen banget," tulis istri Lukman yang mengunggah pertemuannya dengan Umi Kalsum dan Abdul Rozak.
Tak hanya itu, ternyata Lukman diberi kejutan oleh Bilqis putri Ayu lantaran sedang berulang tahun.