Bukan cuma itu, Dini Putri juga melayangkan pujian kepada Arya Saloka.
Menurut Dini, Arya Saloka adalah artis yang selalu totalitas kala berakting.
Hal itu seolah menegaskan bahwa memang sedari awal, Arya Saloka lah yang terpilih memerankan Aldebaran, bukan Rizky Billar.
"Mas Aldebaran... Dalam cerita sinetron aja banyak yang doain kamu karena sedang sakit ya, Insya Allah di kehidupan nyata juga lebih banyak lagi doa" baik buat @arya.saloka"
Dalam unggahan terbarunya, Dini Putri pun melayangkan pesan kepada Arya Saloka.
"Seperti biasa, saat sedang "diatas" banyak cerita" yang lucu-lucu" ya...
Dari dulu arya memang selalu all out actingnya, tidak aneh semakin banyak yang jatuh cinta sama Aldebaran karena hebatnya acting @arya.saloka
Stay humble dan makin keren actingnya ya Mas Al !," tulis Dini Putri kepada Arya Saloka.
Tak terima kliennya dicemooh, manajer Rizky Billar pun memberikan pembelaan.
Pengakuan Rizky Billar perihal pernah ditawari memerankan Aldebaran di sinetron Ikatan Cinta ditanggapi oleh sang manajer, Dery.