GridHot.ID - Bahtera rumah tangga Ayus Sabyan dengan Ririe Fairus kini telah kandas.
Seperti diberitakan Nakita.id beberapa waktu lalu, keputusan Ririe untuk mengakhiri rumah tangganya dengan Ayus pun sudah bulat.
Bahkan Ayus pun juga tak datang dalam sidang perceraiannya tersebut.
Hal itu lah yang membuat proses perceraian Ayus dan Ririe semakin cepat.
Saat ini Ririe pun sudah resmi menyandang status janda.
Keputusan Ririe untuk mengakhiri rumah tangganya memang bukan perkara mudah.
Terlebih, kini ia harus banting tulang sendiri pasca menjanda.
Dilansir dari TribunJatim.com, Ririe Fairus kini berjuang bersama kedua anaknya setelah menceraikan Ayus Sabyan, yang diisukan selingkuh dengan Nissa Sabyan.
Di sisi lain, Ayus Sabyan dan Nissa Sabyan kini tak sungkan lagi muncul di depan publik.
Sejak cerai dengan Ayus Sabyan, Ririe Fairus kini juga bekerja melalui media sosial.