Bahkan menurut Eva Sipos (32), seorang wisatawan asal Hongaria, Harlem adalah salah satu tujuan wisata terbersih yang ditemuinya selama berkunjung ke sejumlah tempat wisata di Indonesia.
Ada keunikan di Harlem ini.
Sekitar 7 km dari bibir pantai akan kita jumpai sebuah kolam air tawar.
Air kolam sangat jernih dan terlihat beberapa jenis ikan berada di dalamnya.
Jadi, kita bisa membilas dengan berenang juga.
Menurut Ricky Bagre (30), warga yang menyewakan pondok, akses ke Harlem mulai ramai tahun 2000.
”Saat ini, Harlem mulai ramai dan selalu menjadi pilihan wisatawan dan warga Jayapura setiap akhir pekan. Kami selalu membersihkan sampah yang ditinggalkan wisatawan di pondok. Intinya, seluruh warga kampung berkomitmen untuk menjaga citra Harlem sebagai tempat wisata yang meninggalkan kesan positif bagi pengunjung,” kata Ricky.(*)