"Dia heboh banget kan dandanannya, selalu gue panggil madam. Dia tuh marah kalau dipanggil madam, maunya Ivan Gunawan," sambungnya.
Buntut kejadian itu, Ruben menceritakan dirinya ditegur manajernya setelah Igun memprotes.
Namun, Ruben tak menuruti teguran itu hingga masih memanggil Igun dengan sebutan 'madam'.
"Karena gue satu manajer, dia suka komplain, 'bilang dong tuh sama artis lu jangan panggil gue madam'. Tapi berjalannya waktu gue nggak dengerin dia ngomong apa."
"Manajer gue ngomong 'Dek boleh nggak dedek jangan panggil kakak madam?' 'Ya terus gimana dong, orang ketawa di studio," bebernya.
Seiring berjalannya waktu, Ruben menceritakan Igun justru dibuat bahagia dengan panggilan tersebut.
"Dia (Igun) keluar kota, di bandara, semua orang ketika dia masuk (panggil) 'Madam mau ke mana madam', dia langsung geer, langsung senang. Langsung besok-besok 'Panggil madam lagi ada de', langsung begitu," tuturnya.
Meski satu manajer, Ruben mengaku dirinya dan Igun tidak dekat.
Namun, berkat panggilan 'madam' itu Ruben dan Igun menjalin persahabatan hingga kini.
"Baik dia langsung, baru (dekat), dulu satu manajer tapi nggak deket, dia happy kalau programnya ngetop," tandas Ruben.