"Itu ungkapan sayang saya sama anak saya, bahwa jangan malu lah punya bapak seperti ini," tutur Kiwil melanjutkan, dalam artikel Kompas.com berjudul Anak Dirundung karena Mirip Dirinya, Kiwil: Jangan Malu Punya Ayah Seperti Saya.
Kemudian, Kiwil meminta anak-anaknya agar tidak memandang diri dari segi fisik.
"Ganteng enggak jamin masuk surga, cantik apalagi. Berbanggalah dengan bapak yang masih baik-baik saja, sehat. Yang pasti hidup apa adanya lah," kata Kiwil.
Namun, Kiwil meragukan anak-anaknya malu memiliki ayah seperti dirinya.
"Saya tahu apa yang kemarin terjadi di Instagram itu bukan anak saya sebenarnya. Enggak mungkin anak-anak gue menangis bapaknya kayak gini. Bapaknya orang ngetop," ucap Kiwil.(*)