Gridhot.ID - Artis sekaligus politisi Angelina Sondakh ditahan di Lapas kelas IIA Pondok Bambu, Jakarta Timur.
Angie sapaan Angelina Sondakh dipenjara akibat kasus suap yang menjeratnya pada tahun 2012 silam.
Melansir artikel Kompas.com pada 20 Mei 2012, Angie terbukti menerima uang senilai total Rp 12,58 miliar dan 2.350.000 dollar AS dari Grup Permai secara bertahap.
Uang tersebut merupakan imbalan karena Angie telah mengusahakan agar anggaran proyek perguruan tinggi di Kemendikas dan wisma atlet di Kemenpora dapat disesuaikan dengan permintaan Grup Permai.
Ketika persidangan pada 14 Desember 2012 silam, Angie menyatakan menyesal telah masuk ke dunia politik.
"Yang jelas, saya menyesal masuk politik Yang Mulia," jawab Angie ketika ditanya Ketua Majelis Hakim Sujatmiko.
Meski di berada di penjara, tak bisa ditampik kabar seputar Angelina Sondakh kerap kali mencuri perhatian.
Source | : | Kompas.com,Sosok.id |
Penulis | : | Candra Mega Sari |
Editor | : | Candra Mega Sari |
Komentar