Warung makan tersebut diketahui milik Dewi Rano, istri Rano Karno.
Dewi Rano mengungkap perilaku Arya Saloka dan Putri Anne bahkan sebelum jauh ada sinetron Ikatan Cinta.
Ia pun memuji sikap keduanya.
Ternyata, Arya dan Anne sering mampir di Warung Doel bahkan menjadi pelanggan di sana.
Hal itu disampaikan oleh Dewi Rano melalui sosial medianya.
"Makasih yaa Pagi-pagi sudah mampir Sarapan ke Warung Doel ... @putrianesaloka dan @arya.saloka," tulisnya sembari memamerkan momen bersama keluarga Arya Saloka, Minggu (13/5/2021).
Meski kini sudah jadi idola masyarakat Indonesia dengan jadwal syuting yang padat, namun Arya Saloka nampaknya masih menyempatkan waktu untuk makan di Warung Doel.
"Seneng banget sudah lama enggak jumpa. Mereka pelanggan Warung Doel dari jaman masih di garasi.
Sehat dan sukses selalu yaa," tambahnya dikutip via TribunNewsmaker.com Arya Saloka Makan Sederhana Bersama Putri Anne di Warung Favorit Mereka