Mereka kemudian menyampaikan doa dan harapan untuk Ayu.
Pada momen itu pula ditampilkan sebuah artikel yang menyebut Abdul Rozak akan pasang badan saat putrinya itu dihujat.
Kakek Bilqis Khumairah Razak tersebut kemudian memberikan penjelasan.
"Pokoknya terdepan buat anak ayah karena semenjak dari kecil ayah ngurus anak ayah.
Ayah pengen banget anak ayah jadi artis, emang ayah perjuangkan.
Kalau orang kan cuma bisa menghujat, dia enggak tahu perjalanan ayah buat memperjuangkan anak ayah.
Apabila ada orang-orang yang masih mendzalimi atau menghujat, ya ayah pasang badan paling terdepan," jelas Abdul Rozak seperti dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Selasa 22 Juni 2021".
Ruben pun menyadari tidak mudah menjadi seorang Ayu Ting Ting.
Menurut Ruben, keluarga menjadi tempat paling tepat bagi Ayu untuk memperoleh kekuatan.
Umi Kalsum pun gantian mengungkapkan perasaannya.