Gridhot.ID-Lokasi wisatapantai di Indonesia memang dikenal bisa mengobati jenuh di kepala.
Banyak lokasi wisata pantai yang indah di Indonesia.
Bali, Lombok,dan Yogyakarta termasuk wilayah yang dikenal dengan lokasi wisata pantainya.
Namun, ternyata wilayah Jember, Jawa Timur juga memiliki pesona wisata pantai yang mengagumkan.
Salah satunya adalahPapuma singkatan dari pasir putih malikan.
Malikan sendiri adalah batu-batu yang serupa dengan lempengan, dan saat diterjang deburan ombak akan menimbulkan suara yang riuh.
Dilansir dari Intisari-Online, menurut penduduk setempat kata ‘Malikan’, sebenarnya memiliki arti batu yang bergerak atau bolak-balik.
Pantai Tanjung Papuma ini diperkenalkan oleh Perhutani Unit II Jawa Timur.
Dilansir dari KompasTravel, lokasi pantai ini berada di Desa Sumber Rejo, Kecamatan Ambulu, sekitar 40 km dari Kota Jember.
Salah satu keunikan dari pantai ini adalah adanya tujuh karang besar yang berderet di sepanjang tanjung.
Masing-masing pulau karang tersebut mempunyai nama yang diantaranya diambil dari tokoh pewayangan.
Selain itu, pasir pantainya berwarna putih dengan karakter pasir yang mirip dengan telur.
Bagi penyuka lari pantai, kawasan ini bisa jadi menjadi tempat yang asyik buat berlari.
Garis pantainya membentang sepanjang kurang lebih 20 km.
Untuk mengagumi keindahan lansekap pantai dan laut yang membiru ada bangunan di salah satu bukit yang disebut Siti Hinggil (tanah tinggi).
Di salah satu "kaki" batu karang terdapat gua dengan kedalaman sekitar 30 m.
Menurut legenda, lokasi ini merupakan tempat bersemayam Putri Penguasa Laut Selatan ”Dewi Sri Wulan” dan tempat bertapa Kyai Mataram.
Untuk menuju ke sini harus menunggu air laut surut.
Pemandangan alam di sekitar Pantai Tanjung Papuma masih terbilang alami dan belum banyak tercemar.
Pohon pandan di tepian pantai mempercantik lansekap yang terbentang.
Baca Juga: Beredar Foto Truk Angkut Jenazah Covid-19, Begini Penjelasan Anak Buah Anies Baswedan
Banyak kegiatan yang bisa dilakukan di sini.
Dari sekadar berjemur sampai melihat aktivitas nelayan yang sedang pulang melaut.
Dibanding dengan pantai di sebelahnya yaitu Watu Ulo, Papuma memiliki sejumlah kelebihan.
Di antaranya, gelombang ombak di pantai ini tidak terlalu besar sehingga memungkinkan anak-anak atau pengunjung bisa menikmatinya sambil bermain-main di pantai.
Jika ingin menginap ada homestay dengan fasilitas yang cukup memadai. (*)