Kehidupan Syahrini tampaknya semakin menjadi perhatian publik.
Hal itu dikarenakan suami Syahrini memiliki kerajaan bisnis yang mentereng sehingga mampu menghasilkan pundi-pundi rupiah yang melimpah.
Reino Barack pun juga memiliki profesi yang tak sembarangan loh.
Ya, suami Syahrini itu memiliki jabatan sebagai CEO di perusahaannya.
Tak ayal apabila Syahrini kini semakin dihujani dengan kemewahan.
Pelantun lagu Sesuatu itu menjadi kerap mengenakan barang-barang mewah yang tentunya bernilai fantastis.
Baca Juga: Pulang dari Jepang, Istri Reino Barack Rubah Penampilan, Begini Gaya Syahrini yang Lebih Islami
Meski selalu menjadi sorotan karena gaya hidup mewahnya, Syahrini mampu membuktikan apabila rumah tangganya dengan Reino Barack selama ini berjalan bahagia.
Ya, rumah tangga keduanya selama ini dibilang cukup harmonis dan jauh dari gosip miring.
Selain itu, Syahrini dan Reino Barack juga kerap membagikan kemesraan mereka di akun media sosial masing-masing.
Seperti baru-baru ini, Syahrini tampaknya semakin bucin setengah mati dengan Reino Barack.