"Nggak apa-apalah mungkin dia kan lagi sakit, nggak masalah, mungkin dia lagi sensitif. Saya serahin aja sama Allah nggak papa, biar nanti Allah yang balas," tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Ferry turut buka suara soal gugatan cerai Anggia.
Ferry sendiri mengaku bingung bagaimana harus merespons keputusan tersebut.
Bahkan air matanya tak terbendung ketika sakit yang diderita disebut hanya pura-pura.
"Saya nggak tahu harus ngomong apa, saya sakit dibilang akting. Dibilang apa juga hanya bisa pasrah aja," jelasnya.
Aktor berusia 44 tahun ini ogah memberikan pernyataan apapun soal gugatan Anggia.
Namun, Ferry memastikan selama 13 tahun bersama sangat tulus mencintai sang istri.
Ia jugamerasa selalu menutupi masalah rumah tangga mereka.
"13 tahun saya berumah tangga, saya nggak pernah membuka aib rumah tangga saya sendiri," kata Ferry beberapa waktu lalu.
Pun dirinya berujar sempat mengurus Anggia yang sedang sakit beberapa waktu lalu.
Sehingga sebagai suami, ia tak begitu saja meninggalkan Anggia seperti yang ditudingkan.