“Sebagai sebuah band menurut gua vakum adalah jalan keluar,” kata Onad, dilansir Tribun Style.
“Karena mau bikin apa juga lu tau sendiri netizen, kemaren aja gua bikin konten isinya cacian,” imbuhnya.
Baca Juga: 5 Fakta Zara Zettira, Kader Partai Demokrat yang Diduga Hina Pesantren Lewat Cuitan di Twitter
Onad merasa kasus yang tengah menimpa Niko Al Hakim atau biasa dikenal Okin itu dinilai cukup besar.
“Emang dari gua pribadi, gua merasa ini kan kasusnya gede banget ya, gede banget sih menurut gua, justru ini heboh banget kalau di medsos sampai di infotainment,” ujar Onadio Leonardo.
Keputusan tersebut dinilai Onad adalah pilihan terbaik menanggapi kasus video Okin dan Adhisty Zara.
“Nah gua merasa sebelum kasus ini clear atau ada penjelasannya atau apa, gua pengennya mending vakum aja deh,” lanjutnya.
Dikatakan Onad, band Lyon terkena dampak besar setelah kontroversi video Okin dan Zara mencuat.
Pada akhirnya, Lyon harus mengalami kerugian besar secara materiil akibat hal tersebut.
"Yang paling dirugikan adalah ada beberapa sponsor di YouTube yang akhirnya mundur. 'Akhirnya kita nggak bisa berkarya lagi'," beber Onad.