Gridhot.ID - Ramai kabar Bambang Pamungkas mencoret nama anak sulungnya, Jane Abel dari Kartu Keluarga (KK).
Jane Abel mengaku sempat 2 kali mendatangi rumah ayahnya untuk meminta kejelasan soal masalah tersebut.
Namun, usahanya tersebut sia-sia setelah. Jane Abel mengaku tidak dibukakan pintu.
"Aku ke rumahnya itu. Di rumahnya enggak dibukain pintu. Itu akhir Juli, (tanggal) 29 atau 30," kata Jane mengutipYouTube MOP Channel, Selasa (9/8/2021).
"Niat aku ke sana, aku sempat telepon Bude. Bude bilang kartu surat pindah belum sampai ke Solo. Mumpung di Jakarta, aku ambil sekalian, biar nanti kuurus."
"Pas aku ke sana dibilangin kalau enggak ada orang di rumah, 'bapak lagi pergi, ada acara PSSI'. Intinya rumah kosong tapi ada mobil, mobilnya ayah," ujar Jane.
Meski tak dibukakan pintu, ia tetap mencoba menunggu hingga lebih dari5 jam. Namun, upayanya nihil.
"Terus, nunggu di rumah itu sampai dari jam setengah 1 sampai magrib bener-bener enggak dibukain pintu. Itu hari pertama," tambah Jane.
Tak menyerah dari usaha pertama, ia datang lagi kedua kalinya esok hari. Lagi-lagi, hasilnya tetap sama.