GridHot.ID - Ayu Ting Ting semakin dihantui dengan petisi boikot dirinya dari dunia pertelevisian.
Bagaimana tidak, petisi change.org blacklist Ayu Ting-Ting dari Dunia pertelevisian kini semakin bertambah dari hari ke-hari
Seperti dikutip Gridhot dari Tribunmedan, hingga Sabtu, (14/08/2021) tercatat petisi tersebut telah ditandatangani sebanyak lebih dari 120 ribu tanda tangan
Naiknya jumlah petisi tersebut tentunya semakin dekat dengan angka target yakni 150 ribu tanda tangan.
Lalu bagaimana tanggapan Ayu Ting Ting?
Sempat bungkam, Ayu akhirnya mulai angkat bicara soal petisi blacklistnya yang makin bertambah tiap setiap harinya.
Petisi boikot Ayu Ting Ting dari televisi tersebut, nampaknya terus bertambah setiap harinya.
Mengetahui jumlah penandatangan petisi tersebut semakin banyak, Ayu Ting Ting akhirnya angkat bicara.
Biduan asal Depok ini tetap mencoba tenang. Ayu mengaku sudah risiko dirinya menjadi artis akan memiliki haters.
"Pastilah haters, pasti ada di mana aja. Apalagi pekerjaan kita sebagai artis. Jadi pasti ada yang suka, ada yang enggak," ujar Ayu Ting Ting dikutip dari TribunNewsBogor.com.