Gridhot.ID - Galih Ginanjar memang sempat membuat heboh beberapa waktu lalu.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com sebelumnya, Galih Ginanjar sempat tersandung kasus 'ikan asin' yang membuat dirinya harus mendekam di penjara.
Kini Galih Ginanjar mendadak sampaikan maaf pada mantan istrinya, Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian setelah bebas dari penjara akibat kasus 'ikan asin'.
Dikutip Gridhot dari Grid.ID, Galih Ginanjar menyalahkan dirinya yang tidak becus menjadi ayah untuk putra semata wayangnya, King Faaz.
Malah ia iri dengan ayah sambung sang putra, Sonny Septian yang begitu baik pada King Faaz.
"Klop banget dengan ayah sambungnya sedangkan saya sebagai ayah kandung belum bisa memberikan yang terbaik buat anak," ucap Galih saat ditemui di Kawasan Tendean, Senin (23/8/2021).
Tak hanya itu, mantan suami Barbie Kumalasari itu mengaku sangat bangga dengan Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq untuk memberikan yang terbaik untuk putranya.
"Gua bangga anak gua bisa berkembang begini, bisa pintar begini karena ada Sonny disampingnya, pastinya Fairuz mengurus dia dengan baik karena dia ibu kandungnya," tuturnya.
Lebih lanjut, Galih Ginanjar berharap Fairuz Mengizinkannya untuk bertemu putranya tapi tetap dengan izin Sonny Septian.