GridHot.ID - Usai perseteruannya dengan Aty Kodong jadi sorotan, kini Evi Masamba membagikan kabar duka.
Evi Anggraini atau yang lebih dikenal dengan nama Evi Masamba merupakan pedangdut jebolan ajang pencarian bakat di salah satu stasiun TV swasta, dan berhasil menjuarai ajang tersebut.
Seperti dikutip dari Grid.id, Evi telah merilis 3 single dan berhasil mengubah kehidupannya.
Beberapa waktu lalu Evi Masamba sempat jadi sorotan setelah membela Lesti Kejora dari luapan emosi Aty Kodong.
Namun kini Aty Kodong pun turut mengucapkan belasungkawa.
Wah, ada apa ya?
Rupanya Evi Masamba tengah berduka karena kampung halamannya kembali dilanda bencana.
Lewat unggahan terbarunya, ia mengunggah dua video di mana air deras mengalir hingga membanjiri pemukiman warga.
Bahkan ia mengatakan rumah sudah terendam dan tak ada warga yang bisa tidur gegara hal ini.
Diduga kejadian ini memang terjadi pada malam hari.