"Heeheheheee...,, lava you," tulis Joy membalas dengan disertai emoji hati dan tawa.
Melansir Tribunnewsmaker.com, setelah Joy Tobing resmi dilamar Kolonel CPN Cahyo Permono, Annisa Yudhoyono mengubah sikap.
Baca Juga: Tak Tahu Jika Digugat Cerai Aldi Bragi, Ririn Dwi Ariyanti Beri Tanggapan Begini
Mantu Presiden ke-6 RI itu kinimemanggil Joy Tobing dengan sebutan 'mbak'.
"Sekarang manggilnya berubah, dr kak jadi Mbak Joy krn senior di TNI," tulis Annisa di akun @ annisayudhoyono.
Sementara itu, dari laman instagram, terlihat acara lamaran Joy Tobing dan Cahyo Permono digelar dengan sederhana dan menerapkan protokol kesehatan.
Tampak Joy Tobing dan Cahyo Permono kompak mengenakan pakaian batik.
Senyum bahagia terlihat jelas mengembang di wajah keduanya.
Mengutip dari akun Instagramnya, calon suami Joy Tobing ini merasa bersyukur memiliki para sahabat yang Mmendukung hubungannya dengan sang penyanyi.
Bahkan para sahabat pun asih setia menemani Cahyo dan Joy Tobing hingga di tahap lamaran.