GridHot.ID - Belakangan ini Ayu Ting Ting kerap mendapat sorotan.
Ayu Ting Ting disebut tengah berurusan dengan haters bernama Kartika Damayanti yang telah menghinanya di media sosial.
Selain itu, Ayu Ting Ting juga berurusan dengan petisi yang meminta stasiun televisi untuk memboikotnya.
Kabar terbaru sebaimana yang dilansir dari laman change.org pada Sabtu (4/9/2021) pukul 17.03 WIB, petisi boikot Ayu Ting Ting itu telah ditandatangani 132.783 orang.
Tak selesai di situ, Ayu Ting Ting baru-baru ini mendapat kritikan karenaa dianggap kurang profesional saat bekerja.
Dilansir dari Sosok.ID, Sabtu (4/9/2021), semua berawal saat Ayu Ting Ting terlambat datang ke lokasi syuting.
Dan kebetulan bintang tamu acara adalah Indy Barends dan Indra Bekti.
Keterlambatan Ayu Ting Ting pun sempat disoraki kru TV dan rekan hostnya.
Ayu Ting Ting pun kebingungan dan malu dengan rekan-rekannya tersebut.
"Jam berapa ini? Jam berapa?" tanya Ruben Onsu.
Bahkan, bintang tamu, Indy Barens sampai mengusulkan hostnya diganti.
"Ganti aja deh hostnya, gue mah on time," ujar Indy Barends.
Praktis, Ayu Ting Ting pun kaget saat mendengar bintang tamu itu mengatakan hal tersebut.
"Tega banget mau gantiin janda anak satu emang," tanya Ayu Ting Ting.
Bahkan, Ayu Ting Ting tak terima rezekinya dipotong.
"Siapa yang mau potong rezeki, janda anak satu?" ujar Ayu Ting Ting.
Namun bintang tamu itu meminta Ayu Ting Ting tak membawa status jandanya.
Ayu Ting Ting pun lalu terdiam.
"Jangan bawa-bawa janda dong," ucap bintang tamu tersebut.
(*)