GridHot.ID - Sinetron Ikatan Cinta hingga kini masih merajai pertelevisian Tanah Air.
Namun, meski sudah hampir setahun berjalan, terdapat satu sosok yang sempat menjadi misteri di sinetron tersebut.
Apa lagi kalau bukan sosok Pak Hartawan, ayah dari Aldebaran?
Melansir Tribunnewsmaker.com, sejak Oktober 2020 lalu, ada satu hal yang belum pernah penonton saksikan.
Siapakah sosok Hartawan, ayah Aldebaran (Arya Saloka) dan Roy (Fiki Alman) serta suami Rossa (Sari Nila).
Kendati ada foto yang pernah sekelebat tampil pada beberapa episode, sosok ini masih jadi tanda tanya besar.
Sampai ada harapan muncul adegan kilas balik saat sosok ayah Aldebaran itu masih hidup.
Namun demikian, baru-baru ini, titik terang soal sosok Pak Hartawan ini terkuak.
Dilansir dari Sripoku.com, tiada henti-hentinya Sinetron Ikatan Cinta menghadirkan sosok pemain baru dalam menghiasi alur ceritanya.
Ini sebenarnya bukan pemain baru melainkan pemain lama tapi baru dimunculkan.
Ya, sosok pemain yang baru dimunculkan ini akan memerankan karakter Pak Hartawan, suami Mama Rossa dan Ayah Aldebaran serta Roy.