GridHot.ID - Usai disindir sang adik Kaesang Pangarep, Gibran Rakabuming Raka turut buka suara.
Sebelumnya, Kaesang berujar bahwa gaji Gibran jauh lebih besar saat menjadi pengusaha jika dibandingkan saat ia menjadi wali kota.
Gibran Rakabuming Raka pun turut menanggapi celotehan sang adik, Kaesang Pangarep yang menyindir gaji Gibran kecil.
Dikutip dari TribunVideo, Gibran mengaku tak begitu memperdulikannya.
Seperti yang diketahui, sebelum terjun ke dunia politik dan menjabat sebagai Wali Kota Solo, Gibran merupakan seorang pengusaha.
Putra sulung Presiden Jokowi ini bahkan diketahui memiliki beberapa bisnis yang cukup sukses.
Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN PT Berdikari (Persero) untuk Posisi Ini, Berikut Syarat dan Link Pendaftarannya
Menanggapi hal itu, Gibran akhirnya buka suara terkait sindiran adiknya tersebut.
Alih-alih merasa kesal, Gibran justru memberi jawaban menohok atas sindiran yang dilontarkan Kaesang Pangarep perihal gajinya sebagai Wali Kota Solo.
Mengutip dari Tribun-video.com, Gibran mengakui bahwa memang benar gajinya kini berbeda jika dibandingkan saat dirinya menjadi pengusaha.