Gridhot.ID -Kabar bahagia tengah menyelimuti artis Jessica Iskandar yang akrab disapa Jedar.
Mengutip Kompas.com, Jedar baru saja dilamar Vincent Verhaag pada Jumat (24/9/2021).
Momen indah tersebut dibagikan Jedar dan Vincent Verhaag di akun Instagram masing-masing.
Dengan hadirnya Vincent di dalam hidupnya, Jedar mulai kembali percaya dengan arti kata cinta.
"I love you, Vincent Verhaag! You really made me believe in love again! Thank you everything.
Aku berharap Tuhan membalasnya dengan berjuta kebahagiaan untukmu! #love," tulis Jedar.
Sepertri diketahui, Jedar sempat gagal menikah dengan Richard Kyle pada 2020 lalu.
Jedar lalu memulihkan diri dengan tinggal di Bali bersama putranya, El Barack.
Melalui YouTube Curhat Bang Denny Sumargo (30/10/2020), Richard Kylepernah mengungkapkan jika ada perbedaan prinsip antara dirinya dan Jedar.
"Kamu sudah menemukan wanita yang sangat baik, kenapa kamu pergi? Kurang baik apa si Richard? Itu pertanyaan semua orang," tanya Denny mengutip GridFame.id.