Gridhot.ID -BPJS Kesehatan membuka lowongan kerja untuk lulusan D3, D4, S1 dari semua jurusan.
Informasi tersebut dibagikan melalui Instagram resmi BPJS dan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemanaker), Minggu (3/10/2021).
BPJS Kesehatan membuka rekrutmen Pegawai Tidak Tetap (PTT) yang akan ditempatkan di wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Gorontalo dan Maluku Utara.
"Ayo buruan siapkan diri dan daftarkan diri sebelum 5 Oktober 2021. Jangan lupa mention teman, tetangga, dan saudaramu agar mereka tahu informasi baik ini ya. Selamat berjuang!?" tulis Kemnaker.
Pengajuan lamaran dibuka sejak 2-5 Oktober 2021, berikut informasi seputar syaratdanpengajuan lamaran kerja BPJS Kesehatan:
Persyaratan
- Warga Negara Indonesia
- Belum menikah saat mendaftar
- Pendidikan D3, D4, S1 segala jurusan
- IPK minimal 2,75 (skala 4)
- Usia maksimal 25 tahun per 31 Desember 2021
- Akreditasi Universitas diutamakan minimal B
- Pelamar wajib mengunggah foto selfie di feed Instagram bersama aplikasi Mobile JKN di smartphone dengan menulis caption bertemakan: "Bersama BPJS Kesehatan Mengabdi untuk Negeri."Caption diakhiri hastag #MengabdiBersamaBPJSKesehatan dan wajib melakukan tag serta follow akun resmi BPJS Kesehatan @bpjskesehatan_ri
Pengajuan lamaran
BPJS Kesehatan membuka kesempatan bagimu untuk mengisi formasi yang tersedia melalui laman https://s.id/SULUTENGGOMALUT, dengan ketentuan: