Gridhot.ID -Pernikahan Donna Harun yang ketiga kalinya pada Juli 2019 lalu cukup menyita perhatian.
Diketahui suami baru Donna, Alisyahrazad Hanafiah alias Ad Hanafiah merupakan pengusaha ketua Trada Group.
Bukan hanya pernikahannya saja yang disoroti, putra Donna, Jeje Soekarno juga ikut mencuri perhatian.
Mengutip GridPop.ID, Jeje merupakan anak Donna dari pernikahannya dengan cucu Soekarno, Romy Soekarno.
Semantara Ricky Harun adalah anak pertama Donna dari pernikahannya dengan Ardy Gustav.
Mantan suami kedua Donna sekaligus ayah dari Jeje punya bisnis yang bukan main-main.
Bahkan ayah Jeje ini mendapat julukan sebagai Crazy Rich Tanah Air.
Akan mewarisi kekayaan sang ayah, rupanya Jeje memiliki kehidupan yang sangat mewah.
Melansir Grid.id, hal ini terlihat dari beberapa unggahannya di akun Instagram @jejesoekarno.