Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ada Foto Mama Rosa di Dompet Om Irvan, Papa Surya Bingung, Berikut Sinopsis Ikatan Cinta 14 Oktober 2021

Siti Nur Qasanah - Kamis, 14 Oktober 2021 | 09:42
Sinopsis Ikatan Cinta 14 Oktober 2021

Sinopsis Ikatan Cinta 14 Oktober 2021

GridHot.ID - Sinopsis Ikatan Cinta episode malam ini, Kamis (14/10/2021), terungkap ke publik.

Sinopsis Ikatan Cinta episode malam ini masih bercerita seputar teror yang menghantui keluarga Aldebaran.

Berikut sinopsis lengkapnya dikutip dari Tribunnewsmaker.com.

Sanusi diserang oleh peneror

Aldebaran mengetahui jika Sanusi diserang oleh peneror keluarganya.

Baca Juga: Om Irvan Ada Kemungkinan Sebagai Pelaku Teror, Rahasia Pak Hartawan Terungkap, Inilah Sinopsis Ikatan Cinta 13 Oktober 2021

Al berpikir jika yang mungkin melakukannya adalah Iqbal, sehingga Almenjadi semakin protektif kepada Mamanya.

Apalagi Mama Rosa menjadi sakit karena memikirkan mengenai peneror ini.

Irvan menyimpan foto mama Rosa

Papa Surya dan Mama Sarah melihat foto Mama Rosa di dompet Irvan.

Mereka pun heran kenapa ada foto Mama Rosa di dompetnya.

Baca Juga: Amanda Manopo Terbatuk-batuk dengan Selang Infus di Tangannya, Sang Manajer Unggah Potret Andin Ikatan Cinta Terbaring Lemah di Ranjang Rumah Sakit

Papa Surya pun mengatakan jika Irvan memang kenal dengan Mama Rosa.

Selain itu, Irvan dianggap masih sangat misterius.

Darimana sumber kekayaannya masih belum terungkap.

Irvan juga tampak sangat dendam dengan seseorang yang membuat anaknya, Jessica, kini di Panti Rehabilitasi.

Ricky terus bertemu Elsa

Ricky tidak berhenti untuk bertemu dengan Elsa.

Baca Juga: Ngerasa Dirugikan Soal Kemiripan Nama oleh Pihak Ikatan Cinta, Cynthia Ramlan Beri Klarifikasi dan Teguran: Sangat Merepotkan

Mama Sarah dan Papa Surya sudah memperingatkan Ricky.

Namun Ricky tetap melakukan hal tersebut demi bertemu Elsa.

Elsa juga masih terus percaya jika Ricky adalah asisten Nino.

Elsa pun senang karena Ricky selalu membawa titipan dariNino.

Papa Surya dan Mama Sarah mengatakan pada Elsa jika Ricky bukan asisten Nino.

Tapi Elsa tidak peduli dan senang menerima hadiah dari Ricky.

Nino sendiri tengah fokus dengan kesembuhannya.

Apalagi setelah menjalani transplantasi mata.

Dirinya menjadi tidak sabar untuk dapat melihat lagi.

Baca Juga: Tunjukkan Sisi Lainnya yang Tak Banyak Diketahui, Amanda Manopo Kepergok Lakukan Olahraga Beladiri Ini, Intip Ketepatan Andin Ikatan Cinta Arahkan Tendangan dan Pukulan

Rendy dan Chatrine makin dekat

Kini Rendy dan Chatrine menjadi semakin dekat.

Bahkan Rendy dan Chatrine juga makan bersama.

Tampaknya, Rendy memang ingin serius kepada Chatrine.

Rendy juga ingat pesan dari sang Ibu yakni jika suka pada seseorang harus ditunjukkan.

Mama Mayang dulu bercerita suka pada seorang pria.

Namun, pria tersebut tidak kunjung menyatakan cintanya dan kalah dengan Papanya Rendy.

Sehingga Mama Mayang kini menyesal tidak mengutarakan perasaannya.

Rendy pun tidak ingin kejadian seperti itu terjadi.

Bagaimana kelanjutan kisahnya?

Saksikan sinetron Ikatan Cinta di RCTI yang tayang pukul 19.30 WIB.

(*)

Source : Tribunnewsmaker.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x