GridHot.ID - Belakangan ini, nama Kakek Suhud ramai diperbincangkan publik.
Kakek Suhud merupakan kakek yang ditegur Baim Wong.
Video Kakek Suhud ditegur Baim Wong pun sempat viral.
Melansir Tribunstyle.com, usai kejadian itu, Kakek Suhud pun menuai banyak simpati.
Tak sedikit yang memberikan bantuan kepada pria berusia 70 tahun tersebut.
Namun, di sisi lain, para tetangga Kakek Suhud tampak memberikan pengakuan tak terduga.
Mereka mengaku tak pernah mengetahui bahwa Kakek Suhud berjualan buku.
Menanggapi pengakuan para tetangga, Kakek Suhud pun angkat bicara.
"Selama ini saya bicara apa adanya. Memang saya tertutup untuk dagang buku karena saya kan udah tua. Buku itu saya taruh di tas, mungkin orang enggak nyangka," ungkap Kakek Suhud dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Sabtu (16/10/2021).
Klarifikasi Kakek Suhud pun diikuti permintaan maaf dari para tetangga.
Mereka meminta maaf terkait pengakuan mereka di beberapa media.
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh saya Mela dari warga tetangganya Pak Suhud. Saya mohon maaf atas kelancangan omongan saya yang kemarin.
Dan untuk anak-anaknya Pak Suhud, saya mohon maaf sebesar-besarnya dengan bicara saya kepada media. Saya mohon maaf, terima kasih," kata Mela.
Senada dengan Mela, Dedi juga meminta maaf atas perkataannya yang salah.
Ia berharap keluarga Pak Suhud memberikan maaf.
"Saya Deni dari warga, saya minta maaf aja untuk keluarga Pak Suhud perkataan saya yang salah. Sedikit banyaknya perkataan saya salah ya minta dimaafin aja sama keluarga Pak Suhud," ungkap Deni.
(*)