GridHot.ID - Siapa yang tidak kenal dengan Nabila Syakieb?
Ya, Nabila Syakieb merupakan ratu sinetron Indonesia.
Sinetron-sinetron yang dibintangi Nabila Syakieb, di antaranya Cinta SMU, Anakku Bukan Anakku, Aku Bukan Untukmu, Ratu, Mertua dan Menantu, Maha Cinta.
Namun kini, Nabila Syakieb sudah jarang tampil di layar kaca.
Melansir Grid.id,Nabila Syakieb menikah dengan atlet kuda bernama Reshwara Argya Ardial pada tahun 2015.
Pernikahan itu bisa dibilang pernikahan yang harmonis.
Dalam acara Rumpi No Secret yang dipublikasikan pada 10 Oktober 2018 lalu, Nabila secara gamblang mengungkap sifat sang suami.
Nabila mengakui sang suami bukan tipe laki-laki yang romantis saat melamarnya.
"Engga, suamiku ngga romatis. Jadi pas dia jemput, kan nunggu aku, tiba-tiba pas aku turun langsung ngomong, 'mau nikah sama aku ngga?'.Lha kok aku ngga diajak dinner dulu, udah Geer kayaknya abis itu mau diajak dinner, ternyata engga, gue dilamarnya di tangga rumah," jelas Nabila.