Gridhot.ID - Warga Amerika Serikat sedang dalam dirundung duka.
Kabar duka tersebut datang dari keluarga mantan menteri luar negeri AS.
Dilansir Gridhot.ID dari Facebook, Colin Powell, mantan menteri luar negeri kulit hitam pertama di Amerika Serikat (AS) meninggal dunia karena komplikasi Covid-19 pada Senin (18/10/2021).
Kabar duka tersebut disampaikan langsung oleh keluarga Powell melalui Facebook.
Pihak keluarga mengatakan bahwa Powell sudah divaksinasi dengan dosis penuh.
Keluarga juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada staf medis.
“Dia sudah divaksinasi lengkap. Kami ingin berterima kasih kepada staf medis di Pusat Medis Nasional Walter Reed atas perawatan mereka yang penuh perhatian.
"Kami telah kehilangan suami, ayah, kakek, dan orang Amerika yang luar biasa dan penyayang,” kata keluarga Powell, seperti dikutip dari Al Jazeera.
Jenderal bintang empat itu telah berperan penting dalam membentuk kebijakan luar negeri administrasi kepresidenan Partai Republik selama beberapa dekade.
Profil Colin Powell