GridHot.ID - Publik tentu sudah tidak asing dengan sosok Mandra Naih atau akrab disapa Mandra.
Dikutip GridHot dari Kompas.com sebelumnya, Mandra merupakan seorang pelawak, pemeran dan pemain lenong Betawi.
Namanya melejit saat ia berperan sebagai Mandra di sinetron 'Si Doel Anak Sekolahan' pada 1994 hingga 2003.
Dilansir dari Gridpop.id, dalam'Si Doel Anak Sekolahan', Rano Karno berperan sebagai Doel yang merupakan pemeran utamanya.
Selain Doel, ada tokoh sangat fenomenal, yakni Mandra.
Ya, sosok Mandra yang berperan sebagai paman dari Doel ini menjadi perhatian karena aktingnya yang luar biasa.
Tak hanya itu, Mandra juga dikenal karena lawakannya dalam sinetron tersebut.
Pemilik Mandra Naih ini dikenal sebagai seorang pelawak, pemeran, dan pemain lenong Betawi asal Indonesia.
Ia telah memulai kariernya sejak 1977.
Sebelum menjadi pelawak terkenal seperti sekarang ini, pria kelahiran 2 Mei 1965 ini mengawali kariernya dengan tampil di sejumlah lenong Betawi.