"Tapi yang bikin gue kesel kalau udah kita jatuhin seakan-akan dia enggak tahu apa-apa, 'Denny..'," ceritanya.
Menurut dia, hingga kini tak ada yang bisa mengalahkan gaya lawakan Olga Syahputra yang khas.
"Kalau Olga yang jatuh itu penonton senang banget. Karena reaksinya dia saat dia dijatuhin enggak ada yang ngalahin, matanya melotot, ngedumel, padahal dia yang minta," kenang Denny.
Denny Cagur menambahkan saat itu dia tidak mungkin membocorkan hal itu kepada penonton agar program yang mereka bintangi tetap menghibur.
"Tapi gue enggak mungkin gue buka ke penonton 'apaan sih lu kan lu yang minta' kan enggak mungkin, kita mainkan itu sebagai sebuah tontonan, gue lakukan, OIga jatuh, penonton ketawa senang gitu," tutur Denny Cagur.
(*)