GridHot.ID - Sinetron Ikatan Cinta masih menjadi sietron kecintaan masyarakat Indonesia.
Namun belakangan ini, beredar kabar jikalokasi syuting sinetron Ikatan Cinta akan pindah di Pulau Dewata, Bali.
Benarkah kabar tersebut?
Sekedar info, isu lokasi syuting Ikatan Cinta pindah ke Bali bermula dari adegan di mana Andin (Amanda Manopo) ingin berlibur ke Bali.
Dari situlah, penggemar sinetron yang dibintangi Arya Saloka dan Amanda Manopo ini berharap syuting benar-benar dilakukan di Bali.
Seorang warganet bahkan sempat bertanya ke kru Ikatan Cinta melalui Instagram, sebagaimana dilansir dari Instagram @supportalman19, Senin(25/10/2021).
"Kapan syuting di Bali?" tanya warganet.
Pertanyaan itu kemudian direspon oleh seorang kru Ikatan Cinta.
Kru tersebut mengisyaratkan sinyal lokasi syuting Ikatan Cinta akan berpindah ke Bali.
"Sabar tahu-tahu sampai bali," kata kru sinetron.
Admin dari Instagram @supportalman19 turut mengomentari nantinya Sinetron Ikatan Cinta akan syuting di bali.
"Sabar yahhh guysss, mudah-mudahan aja nanti beneran syuting di Bali nyaa. Yukk bisa yukkk syuting di Bali sekalian para pemain dan kru-kru ikatan cinta sekalian refreshing," tulis instagram supportalman19.
Komentar beragam pun menghampiri Instagram @supportalman19.
"Saya tunggu kedatangannya ke bali," tulis Instagram elixkurniawati.
"Itu yang diharapkan semoga terwujudkan hehe," tulis Instagram cahyowati_eka.
"Betul sekali penoton harus sabar dan setia dgn IC, " tulis Instagram husinnilawati.
Penampakan Lokasi Syuting Ikatan Cinta
Melansir Surya.co.id, sejak sinetron Ikatan Cinta tayang di layar kaca, diketahui bahwa lokasi syuting Ikatan Cinta adalah resort mewah.
Mulai dari kantor dan rumah Aldebaran hingga restoran Papa Andin ternyata berada di satu lokasi yang sama.
Ditelusuri lebih lanjut, resort mewah yang menjadi lokasi syuting Ikatan Cinta ternyata memiliki harga sewa yang fantastis!
Penggemar sinetron Ikatan Cinta tentu sudah tidak asing dengan lokasi syuting yang sering muncul di layar kaca.
Ternyata lokasi syuting Ikatan Cinta berada di sebuah resort bernama Beth Kasegaran Theresia Senior Living & Resort.
Seperti apa penampakan lokasi syuting Ikatan Cinta yang sebenarnya?
1. Pintu gerbang rumah Aldebaran
Pintu gerbang rumah Aldebaran tentu sudah sering disaksikan oleh penggemar sinetron Ikatan Cinta.
Gerbang rumah Aldebaran terlihat sangat besar dan mewah.
Namun, banyak yang penasaran dengan rumah Aldebaran karena tidak terlihat dari gerbang.
Sementara itu, potret gerbang Rumah Aldebaran sama persis dengan gerbang Resort Beth Kasegaran Theresia.
2. Halaman rumah Aldebaran, luas dan asri
Tak hanya itu, lokasi syuting lainnya yang juga sering muncul yaitu halaman rumah Aldebaran.
Di sinilah biasanya asisten Aldebaran, Kiki menyapu dan berbincang dengan Uya.
Tampak halaman rumah Aldebaran sangat luas dan ditanami pepohonan yang asri.
Baca Juga: Amanda Manopo Dikabarkan Dekat dengan Evan Sanders, Rekaman Ini Jadi Bukti Kemesraan Keduanya
3. Lobby kantor Aldebaran
Lobby kantor Aldebaran juga berada di lokasi resort yang sama.
Tampak bangunan terlihat mewah dan megah dengan konsep Eropa berwarna putih.
4. Ruang makan dan dapur rumah Aldebaran
Lokasi lainnya yaitu, tempat makan rumah Aldebaran.
Di sinilah biasanya Andin, Aldebaran, dan Mama Rosa menikmati sarapan hingga makan malam.
Tak jarang juga adegan pertengkaran Andin dan Aldebaran terjadi di lokasi ini.
Terlihat furniture mewah dan modern menghiasi ruang makan aldebaran.
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 27 Oktober 2021, Irvan Suruh Iqbal Terus-terusan Teror Mama Rosa
5. Lokasi Restoran Papa Surya, Papa Andin
Masih berlokasi di tempat yang sama, restoran Papa Surya atau Papa Andin juga berada di Resort Beth Kasegaran Theresia.
Theresia Restaurant menjadi lokasi restoran Papa Andin.
Taplak meja berawarna merah terlihat familiar bukan?
6. Kamar Al dan Andin, Nino dan Elsa, dan pemain lainnya
Tak berhenti di situ, rupanya kamar Aldebaran dan Andin juga berada di salah satu kamar hotel tersebut.
Begitu pula dengan kamar Nino dan Elsa serta pemain lainnya.
7. Halaman depan kantor Aldebaran
Sementara itu, lokasi yang tak kalah penting yaitu penampakan kantor Aldebaran yang sangat besar dan megah.
Lagi-lagi lokasi tersebut masih berada di Resort Beth Kasegaran Theresia.
Meski jarang terlihat, namun penampakan bagian depan kantor Aldebaran sempat terlihat di episode awal Ikatan Cinta.
8. Kantor Aldebaran di malam hari
Penampakan kantor Aldebaran di malam hari juga tak kalah mewah dengan hiasan lampu yang menambah kesan elegan.
Sebagai tambahan informasi, dilansir dari Tribunstyle.com ulasan resort mewah ini ada di situs Traveloka.
Beth Kasegaran Theresia terletak di Gunung geulis 103 , pasir angin 16772 , Gadog-Bogor jawa barat, Gadog, Puncak, Jawa Barat.
Kamar yang disediakan di resort ini cukup beragam dengan patokan harga per malam sekitar Rp 1 juta.
Tentu saja, untuk menyewa lokasi ini sebagai syuting sinetron, rumah produksi harus merogoh kocek yang tak sedikit.
(*)