Pasalnya sempat beredar unggahan instagram TJ yang memperlihatkan dirinya tengah ngebut di tol Jombang KM 555.
Padahal saat itu TJ tengah mengemudikan mobil Vanessa dan Bibi yang juga terdapat anak serta pengasuhnya.
Parahnya TJ langsung menghapus unggahan itu tak lama setelah kecelakaan terjadi.
Sayangnya usaha TJ yang dituding ingin melenyapkan jejak itu terlambat karena banyak netizen yang berhasil mengabadikannya sebelum dihapus.
"Bisa2nýa ngapus story pas lagi ngebut biar ga kena pasal berlapis ya? Mohon maaf udh gua record," tulis keterangan di akun @playitsafebaby.
Melalui akun instagramnya, adik ipar Vanessa juga meminta untuk tidak menyebarkan foto kejadian yang merenggut nyawa dua kakaknya itu.
"Teman-teman dengan segala hormat kami dari pihak keluarga almarhum Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel memohon untuk tidak menyebarkan foto-foto almarhum dan almarhumah pada saat kecelakaan.