"Iya kita memilih Uluwatu dan Bali karena tempat ini menuduhkan angka 8. Jadi dalam pernikahan itu angka 8 itu akan tidak terputus," ucapnya.
Saat ditanya soal biaya menggelar pesta mewah di Bali, Eva tak segan membocorkan nominalnya.
"Iya lumayan, budget-nya hampir Rp 3 miliar, Rp 2 miliar lebih, hampir Rp 3 miliar. Karena tamu-tamu dari luar negeri kita datangkan, dari luar kota juga, semua kita biayain, tiket, PCR, hotel, makan, minum transportasi," tuturnya.
"Alhamdulillah diberi kelancaran walaupun bisnis lagi oleng, tapi kita selalu minta sama Yang Di Atas," kata Eva.
Habiskan Rp 3 miliar untuk pesta mewah di Bali, siapa sebenarnya Eva Belisima?
Unggahan Eva Belisima
Melansir artikelTribunnews.com,Eva lahir di Pontianak, Kalimantan Barat pada 6 Februari 1989.
Eva sendiri merupakan anak keempat dari enam bersaudara.
Mengenai kiprahnya di dunia hiburan Tanah Air, Eva mengawali kariernya sebagai penyanyi lokal dan mengeluarkan album berbahasa daerah.
Setelah sempat menjadi presenter di tanah kelahirannya, Evi hijrah ke Jakarta dan merilis lagu dangdut berjudul 'Jagain Jodoh Orang' ciptaan Abay Otok Otok.