Gridhot.ID - Amerika Serikat dan China memang memanas akhir-akhir ini.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, hal ini tentu saja berkaitan dengan kondisi Taiwan.
AS yang terus nampak menjadi 'pendukung' pro kemerdekaan Taiwan membuat China panas.
Di tengah segala ketegangan tersebut, Presiden China kini akhirnya ngobrol langsung dengan Presiden Amerika Serikat.
Dikutip Gridhot dari Kontan, Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping, Selasa (16/11), berbicara tentang praktik China di Tibet, Hong Kong, dan Xinjiang, di antara bidang gesekan lainnya, Gedung Putih mengatakan dalam sebuah pernyataan
Menurut Gedung Putih, Biden dan Xi mengadakan pertemuan secara virtual selama lebih dari tiga jam.
“Presiden Biden menyuarakan keprihatinan tentang praktik RRT di Xinjiang, Tibet, dan Hong Kong, serta hak asasi manusia secara lebih luas,” kata Gedung Putih, merujuk pada Republik Rakyat Tiongkok, seperti dilansir Channel News Asia.
Gedung Putih mengungkakapkan, Biden mengatakan kepada Xi, AS tetap berkomitmen pada kebijakan Satu China yang terkait dengan Taiwan. Dan, keduanya berjanji untuk bekerjasama dalam masalah energi dan iklim.
Xi, pada gilirannya, mengatakan kepada Biden, China harus mengambil "langkah-langkah tegas" jika pasukan "pro-kemerdekaan Taiwan" melewati "garis merah", media Pemerintah China melaporkan.
Xi memperingatkan Biden, dukungan AS untuk kemerdekaan Taiwan akan "seperti bermain api".