GridHot.ID - Sesosok pria tanpa identitas ditemukan tergeletak di depan sebuah toko, di Jalan AH Nasution, Kecamatan Medan Johor, Jumat (3/12/2021).
Melansir Tribun-medan.com, jasad pria yang menggunakan kaos berwarna hijau berlogo Mabes TNI AD tersebut, ditemukan warga telah terkapar, dengan wajah penuh darah.
Diduga, pria tersebut merupakan korban pembunuhan.
Dilansir dari Serambinews.com, kondisi jasadnya ditemukan dalam keadaan cukup sadis.
Saat ditemukan sekira pukul 02.00 WIB, jenazah pria berkaus Mabes TNI AD itu dalam kondisi berlumuran darah.
Mirisnya, kondisi kaki kiri pria berkaus Mabes TNI AD itu patah hingga melengkung ke atas.
Belum dapat dipastikan bagaimana pria berkaus Mabes TNI AD ini tewas.
Apakah ditabrak menggunakan mobil, atau dianiaya.
Diduga jasadnya dibuang di emperan toko Jalan AH Nasution, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Jumat (3/12/2021).