Gridhot.ID - Lina Jubaedah memang sudah cukup lama meninggal dunia.
Namun dikutip Gridhot dari Grid.ID, polemik terkait peninggalannya masih dipermasalhkan anak-anak Sule dan Teddy Pardiyana selaku suami Lina.
Anak-anak Sule sendiri memang selalu merindukan sosok ibunda.
Melansir gridFame.id, melalui Instagram pribadinya pada Senin (21/12/2020), Rizky Febian membagikan foto buku harian mendiang Lina Jubaedah.
Dalam buku harian itu, Lina Jubaedah menulis untuk anak-anaknya.
"Menulis adalah salah satu cara kita mengekspresikan sesuatu yang kadang tidak bisa di ungkapkan.
Tanpa sengaja, kita menemukan diary almarhumah mama yang ditulis tahun 2006 lalu #kurinduibu," tulis Rizky Febian.
Tak hanya dibaca oleh Rizky Febian, diary Lina itu juga dibaca oleh sang mantan suami, Sule.
Diary yang disebut Sule ditulis dalam rentang waktu tahun 2006 hingga sekitar 2017 atau 2018 itu isinya tentang rasa bahagia Lina menjalani kehidupan.