Eca dengan tegar mengenang lagi momen pahit yang ia alami saat kehilangan anak kelima hingga perjuangan untuk bangkit dari keterpurukan.
"Pas udah mendekati due date kok gak ada kontraksi, aku bawa tawaf muter mall tapi malemnya pas pulang ternyata udah pecah ketuban," ungkap Eca.
"Itu langsung dibawa ke rumah sakit, normal seperti biasa pembukaan pembukaan, sampai akhirnya pembukaan 10," sambungnya.
"Waktu mulai mengejan itu terasa bayinya turun terus gledeg gitu nah pas gledeg itu saya kerasa banget ternyata mungkin itu rahimnya ruptur," jelasnya.
"Terus pendarahan, itu udah hilang kesadaran, muntah-muntah, aku ingetnya setelah itu caesar, tapi waktu caesar enggak bisa diselamatkan bayinya," imbuh Eca dengan suara bergetar.
Tangis Eca seketika pecah, begitupun Shireen Sungkar dan Zaskia Sungkar yang nampak menahan air matanya.
Perlahan bangkit dari kesedihan, Eca mengingat keempat anaknya yang masih butuh ia rawat dan beri perhatian.
"Menghibur dirinya mungkin aku dalam kondisi kayak gini belum dipercaya sama Allah untuk ada bayi ini," kata Eca.
"Udah ada kakak-kakaknya yang aku harus fokusin dulu mungkin. Dia Insya Allah nunggu di surga aja, lebih (mikir) ke sana buat ngebesarin hati aja," pungkasnya sembari tersenyum.
"MasyaAllah ketemu yang gini ini yang bikin aku ngerasa masalahku gak ada apa-apanya," timpal Zaskia Sungkar yang ikut menahan air mata.
Kini pasca cerai dari Ricky Zainal, Eca kembali aktif menjadi dokter hewan dan membuka klinik bernama Luna Pet House di Malang, Jawa Timur.