Hal tersebut terlihat saat Rizki DA memposting foto bersama Rizky Billar.
Kendati demikian, banyak netizen yang menuding bahwa Rizki DA hanya ingin pencitraan seolah-olah akrab dengan Rizky Billar, padahal tak saling bicara saat bertemu.
Postingan Rizki DA bareng Rizky Billar
Menanggapi hal ini, Rizki DA pun memberikan klarifikasi bahwa dirinya tak pernah memiliki konflik dengan Rizky Billar.
"Gimana ya, di tengah-tengah sih itu, ngobrol, biasa aja. Tidak ada permasalahan di antara Iki dan Billar," ungkap Rizki DA saat dikutip Grid.ID di Live Streaming Rumpi Trans Tv, Selasa (8/2/2022).
Di samping itu, penyanyi dangdut lain, Iis Dahlia, meminta dirinya menjalin silahturahmi dengan Rizky Billar.
"Netizennya aja yang besar-besarin, kata mama (Iis Dahlia) apa salahnya sih silahturahmi, mama juga kan hubungannya baik dengan kita, baik juga dengan Rizky Billar, nggak masalah sih sebenarnya," ungkap Rizki DA.
Lebih lanjut, Rizki DA membantah bahwa dirinya tersulut ocehan netizen perihal dirinya pencitraan dengan memposting foto bersama Rizky Billar.
"Terpengaruh sih nggak, cuma menjaga supaya nggak ada omongan yang negatif aja," tutup Rizki DA.
(*)