Cakra Khan menyadari jika kariernya sebagai penyanyi tidak akan terus stabil dan terus menjadi seorang penyanyi.
Ia mengakuiakan keluar dari dunia hiburan yang telah membesarkan namanya tersebut.
"Kita harus sadar diri sih sebenarnya. Karena kita nggak akan ada di dunia seperti ini." ungkapnya,dikutip Gridhot dari Tribunstyle, Jumat (18/2/2022).
"Jadi ya harus bawa bekal, nabung dari sekarang,"imbuhnya,dikutip Gridhot dari Tribunstyle, Jumat (18/2/2022).
Sebelumnya, Cakara Khan juga sempat menerima tawaran untuk manggung di tahun 2021.
Dilansir dari Tribunseleb,Cakra Khan mengatakan sempat demam panggung ketika dirinya dihadapkan kembali dengan para penonton saat konser offline atau tatap muka.
"Ada sempet kaya gitu pertama kali 2021 awal, ada waktu itu acara offair yang biasanya saya agak sedikit lancar ngobrol jadi aiueo belibet," ungkap Cakra Khan,dikutip Gridhot dari Tribunseleb, Jumat (18/2/2022).
"Ada, ada lagi. Demam panggung paling parah ketika nyanyi belum dilunasin," sambungnya,dikutip Gridhot dari Tribunseleb, Jumat (18/2/2022).
Namun, saat varian virus Covid-19 Omicron meningkat, pria berdarah Sunda, Jawa Barat itu sempat tak mau memberhentikan semua aktivitasnya dalam berkarya lewat musik.
Sebelum akhirnya memutuskan untuk berwirausaha, dirinya tetap menyelesaikan semua pekerjaannya di bidang musik yang sempat tertunda akibat pandemi.
Ia mengaku tetap menjalankan hal tersebut dengan protokol kesehatan yang ketat.