Diketahui dari Tribunnewsmaker.com, menikah merupakan impian yang sudah sejak lama dinanti-nantikan Rizal Djibran.
Bagaimana tidak, aktor kolosal ini melapas status lajangnya di usia yang sangat matang yakni 44 tahun.
Kendati menikahi di usia kepala empat, jangan salah, Rizal Djibran justru mengaku mendapat jodoh istimewa.
Diketahui Sarah Adhila masih berusia sangat muda. Ia terpaut 15 tahun dari sang suami.
Tak hanya itu, perjalanan asmara seorang Rizal Djibran rupanya cukup berliku.
Pasalnya sebelum menemukan Sarah Adhila, Rizal rupanya sudah 10 kali melamar wanita.
Namun sayangnya lamaran Rizal kala itu belum membuahkan hasil.
Rizal mengaku 10 kali gagal melamar, ia sempat ditolak oleh keluarga sang wanita.
"Aku sudah 10 kali gagal melamar, ada yang diterima ada juga ditolak," bebernya diYoutube Afdhal Yusman.
Rizal Djibran mengungkapkan bahwa jodoh dan maut tak ada yang tahu.