Melihat tebalnya amplop Igun, Ruben Onsu pun penasaran dengan isinya.
Karena itu, Ruben Onsu memberanikan diri untuk bertanya saat Syifa menjadi bintang tamu di acara Brownis Trans TV.
"Emang kalau boleh tahu berapa sih isinya?," tanya Ruben dikutip Sosok.ID dari kanal YouTube TRANS TV OFFICIAL via TribunStyle.com, Sabtu (26/2/2022).
Ditanya seperti itu, Syifa tampak ragu-ragu menjawab.
"Sebutin enggak A (Ivan Gunawan)," tanya Syifa pada Ivan Gunawan meminta izin.
"Sebutin biar orang tahu sayang, kalau kita kaya, keluarga kita makmur," kata Ivan Gunawan memberi izin.
Mendengar jawaban Igun, Ayu Ting Ting tampak terbahak.
"Ya Allah," kata Ayu Ting Ting sambil tertawa.
Syifa pun menyebutkan nominal uang sumbangan dari Igun.
"Kalau enggak salah Rp 5 juta," kata Syifa ragu-ragu.
Mendengar hal itu, Igun pun tampak tak terima.