Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mantap Terjun ke Politik, Ali Syakieb Masuk NasDem dan Akan Maju di Dapil 11 Provinsi Jawa Barat: Masa Gua Enggak Bisa Ngasih Perubahan

Siti Nur Qasanah - Jumat, 11 Maret 2022 | 15:25
Ali Syakieb
Instagram @alisyakieb

Ali Syakieb

GridHot.ID - Belakangan ini, sejumlah artis dan publik figur mulai terjun ke dunia politik.

Salah satunya artis Ali Syakieb.

Melansir Wartakotalive,com, Ali Syakieb memantapkan diri terjun ke dunia politik dengan masuk Partai Nasdem.

Ali Syakieb bahkan mengaku akan maju di daerah pemilihan (dapil) 11 Provinsi Jawa Barat.

Adik Nabila Syakieb itu ingin membuat perubahan yang lebih baik, walau hanya sedikit.

"Awalnya aku orangnya cuek ya, tapi ke sini gua menyadari masak gua engga bisa si ngasih perubahan yang lebih baik," ujarAli Syakieb saat menghadiri Kaderisasi dan Pendidikan Politik Partai NasDem Provinsi Jawa Barat di Hotel Resinda Karawang, pada Kamis (10/3/2022).

"Walaupun itu cuman sedikit, maka berpikir ingin masuk partai dan memilih NasDem," sambungnya.

Ali Syakieb lantas mengungkapkan alasannya memilih Partai NasDem.

Meski semua partai baik, menurut Ali Syakieb, Partai Nasdem lebih maumendengar aspirasi anak muda atau generasi muda.

Baca Juga: Baru Saja Jadi Ayah, Ali Syakieb Malah Resign dari Project Sinetron yang Dibintanginya, Suami Margin Wieheerm Ungkap Alasannya

"Semua partai baik, tapi NasDem menurut aku lebih mau dengar aspirasi anak muda," ucapnya.

Source :Wartakotalive.com

Editor : Grid Hot

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 4 to 6 of 15

Latest

Popular

Tag Popular

x