Gridhot.ID -Kehidupan para selebriti Tanah Air memang tak ada habisnya untuk disorot.
Namun, tidak semua selebriti sukses identik dengan rumah mewah seperti yang terlihat di televisi.
Ada beberapa artis terkenal Indonesia yang memilih tetap tinggal di rumah kontrakan.
Alasan yang disampaikan juga beragam.
Siapa saja mereka dan apa pertimbangan untuk tinggal di rumah kontrakan?
Mengutip artikel Kompas.com(4/2/2022) danTribunnews.com, berikut rangkumannya.
Sophia Latjuba
Puluhan tahun berkarier menjadi publik figur, Sophia Latjuba tidak memiliki rumah di Jakarta.
Mantan kekasih Ariel Noah ini mengaku lebih suka berpindah-pindah tempat tinggal.
Menurutnya, harga rumah di Jakarta terlalu mahal dan tak sepadan dengan yang didapatkan.
"Menurut gue, harga yang gue keluarin untuk properti enggak sepadan dengan what you get," ucap Sophia di YouTube TS Media, Selasa (11/5/2021)